Lelaki-Lelaki Pendusta

Lelaki-lelaki pendusta

Lelaki-lelaki pendusta

Ini novel Ajik (ayah) saya.. entah dari kapan, saya jadi tahu kalo ajik suka baca buku juga. Saya kira cuma bisa karaokean lagu Radja hahaha. Iseng-iseng liat buku-buku ajik, trus tertarik pada judul bukunya “Lelaki-Lelaki Pendusta” karya Redi Panuju.

Sebuah fiksi, menceritakan seorang bangsawan Destarata yang buta tapi memiliki banyak anak Kurawa, imajinasi, dimana seorang laki-laki baik malah terhempas kedalam cerita ini. Hakim Loyosonto yang tersedot bagai gaib terdampar di Negeri Diatas Angin. Negeri yang penuh ironi. Jebule, jaksa di Indonesia yang terkenal sangat gigih memberantas perselingkuhan terhempas badai gaib hingga jatuh di Negeri Astina, bertemu Bisma.

Lucu, membayangkan Durna bercinta dengan Dewi Wilutama yang menjadi seekor kuda. Prabu Sentanu yang tak mampu menahan kesedihannya ditinggal Dewi Durgandini, sehingga Bisma mencarikan istri untuk ayahandanya, bahkan sampai Brahmacari (tidak menikah seumur hidup) hingga mengikuti sayembara dan memenangkan ketiga putri Prabu Kasandra, yakni Dewi Ambalika, Dewi Amba dan Dewi Ambika. Bisma pun ingin kuliah di universitas Jebule untuk mempelajari pewayangan agar tidak sampai terbunuh oleh Srikandi.

Overall, buku ini bagus, penuh imajinasi dan ironi.

Selamat Membaca 🙂